Proklamasi Kemerdekaan Indonesia merupakan tonggak awal perjuangan bangsa Indonesia untuk mewujudkan kemerdekaan seutuhnya bagi seluruh rakyat Indonesia.
Jika kita perhatikan isi pembukaan UUD 1945 yang berbunyi " Atas berkat rakhmat Allah Yang Maha Kuasa dan dengan didorongkan oleh keinginan luhur, supaya berkehidupan kebangsaan yang bebas, maka rakyat Indonesia menyatakan dengan ini kemerdekaannya".
Berdasarkan bunyi pembukaan UUD 1945 alinea ke-3 tersebut kita dapat menyimpulkan bahwa arti kemerdekaan bagi bangsa Indonesia yaitu:
- Kemerdekaan Indonesia terjadi karena rahmat, berkat dari Tuhan Yang Maha Esa
- Kemerdekaan Indonesia terjadi karena bangsa Indonesia menginginkan kehidupan berbangsa yaitu bangsa Indonesia
- Adanya tekad atau keinginan yang kuat tersebut seluruh bangsa Indonesia berjuang untuk mewujudkan kemerdekaan bagi bangsa Indonesia
Perjuangan bangsa Indonesia yang tanpa lelah akhirnya membuahkan hasil dengan diproklamasikannya kemerdekaan tanggal 17 Agustus 1945 oleh Soekarno.
Proklamasi kemerdekaan tersebut memiliki makna yang mendalam bagi bangsa Indonesia. Makna proklamasi kemerdekaan dibidang politik, ekonomi dan budaya bagi bangsa Indonesia yaitu:
- Proklamasi kemerdekaan Indonesia merupakan puncak perjuangan bangsa Indonesia mengusir penjajah untuk mendapatkan hak sebagai bangsa yang merdeka tidak ditindas bangsa , memiliki kedudukan yang sederajat dengan bangsa lain didunia ini.
- Proklamasi kemerdekaan Indonesia tahap awal lahirnya negara Indonesia ini berarti bahwa hukum kolonial (penjajah) sudah tidak berlaku lagi dan diganti dengan hukum Nasional. Proklamasi merupakan amanat penderitaan rakyat untuk mewujudkan tujuan negara Indonesia sesuai yang tercantum pada UUD 1945 yaitu : mewujudkan kehidupan bernegara, melindungi segenap bangsa dan tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdasakan kehidupan bangsa dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan perdamaian abadi dan keadilan sosial.
- Proklamasi kemerdekaan Indonesia adalah jembatan emas bagi bangsa Indonesia untuk mengisi kemerdekaan Indonesia, membentuk Negara yang merdeka berdaulat pemerintahan yang diakui oleh rakyatnya sehinga dapat mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur.
Suasana Proklamasi Kemerdekaan Indonesia
- Makna kemerdekaan Indonesia dalam bidang politik memiliki kedaulatan rakyat yaitu pengakuan dari rakyat Indonesia mengakaui adanya pemerintahan Indonesia sebagai kekuasaan pemerintahan tertinggi.
- Makna kemerdekaan Indonesia dalam bidang ekonomi yaitu Indonesia berhak mengatur perekonomian berdasarkan UUD 1945 untuk kesejahteraan seluruh rakyat.
- Makna kemerdekaan Indonesia dalam bidang budaya yaitu Indonesia memiliki hak untuk mengembangkan dan mengembangkan budaya Indonesia yang merupakan jati diri Indonesia.