Zaman batu tergolong didalam zaman prasejarah karena manusia pada masa itu belum mengenal tulisan. Zaman Batu merupakan pembabakan zaman prasejarah jika dilihat dari ilmu yang mempelajari tentang zaman kuno berdasarkan ilmu Arkeologi. Berdasarkan ilmu Arkeologi maka zaman batu dibagi menjadi 3 zaman yaitu:
1. Zaman Batu Tua
Zaman Batu Tua atau Paleolithicum hasil kebudayaan manusia terbuat dari batu yang belum dibentuk sempurna sehingga alat-alat dari batu tersebut masih sangat kasar, tidak diasah. Alat kehidupan manusia pada zaman ini biasa disebut dengan kapak genggam. Jenis manusia yang menghasilkan kebudayaan berupa genggam diperkirakan berasal dari jenis manusia Pithecanthropus juga Homo Erectus memenuhi kebutuhan hidup dengan berburu serta mampu mengolah makanan walaupun dalam tingkatan yang masih sederhana.
1. Zaman Batu Tua
Zaman Batu Tua atau Paleolithicum hasil kebudayaan manusia terbuat dari batu yang belum dibentuk sempurna sehingga alat-alat dari batu tersebut masih sangat kasar, tidak diasah. Alat kehidupan manusia pada zaman ini biasa disebut dengan kapak genggam. Jenis manusia yang menghasilkan kebudayaan berupa genggam diperkirakan berasal dari jenis manusia Pithecanthropus juga Homo Erectus memenuhi kebutuhan hidup dengan berburu serta mampu mengolah makanan walaupun dalam tingkatan yang masih sederhana.
Katalog Lengkap Blog YOUSOSIAL
2. Zaman Batu Tengah
Zaman Batu Tengah atau Mesoliticum alat-alat yang tebuat dari batu mulai dihaluskan seperti kapak sumatera (pebble). Selain ditemukan Alat-alat dari batu yang dihaluskan keberadaan tembikar juga sudah dikenal oleh manusia. Manusia pada zaman ini telah mampu mengolah makanan setingkat lebih baik dari zaman Paleolithicum. Jenis manusia yang menghasilkan kebudayaaan zaman batu tengah yaitu Homo sapiens yang mayoritas berasal dari ras Austromelanosoide. Zaman Batu tengah juga ditemukan pada ras Mongolide namun lebih sedikit dibanding dengan ras Austromelanoside.
Kapak Genggam |
Zaman Batu Tengah atau Mesoliticum alat-alat yang tebuat dari batu mulai dihaluskan seperti kapak sumatera (pebble). Selain ditemukan Alat-alat dari batu yang dihaluskan keberadaan tembikar juga sudah dikenal oleh manusia. Manusia pada zaman ini telah mampu mengolah makanan setingkat lebih baik dari zaman Paleolithicum. Jenis manusia yang menghasilkan kebudayaaan zaman batu tengah yaitu Homo sapiens yang mayoritas berasal dari ras Austromelanosoide. Zaman Batu tengah juga ditemukan pada ras Mongolide namun lebih sedikit dibanding dengan ras Austromelanoside.
Pebble (Kapak Sumatera) |
3. Zaman Batu Baru
Zaman Batu Baru atau Neolithicum alat-alat yang terbuat dari batu sudah sangat baik, telah dihaluskan, dan diasah. Selain peralatan dari batu zaman batu baru ditemukan tembikar dan tenunan. Kehidupan manusia pada zaman batu baru sudah mengenal hidup bercocok tanam. Jenis manusia yang menghasilkan kebudayaan pada zaman batu baru yaitu Homo Sapiens yang mayoritas berasal dari ras Mongoloide sedangkan minoritasnya berasal dari ras Austromelanosoide.
Zaman Batu Baru atau Neolithicum alat-alat yang terbuat dari batu sudah sangat baik, telah dihaluskan, dan diasah. Selain peralatan dari batu zaman batu baru ditemukan tembikar dan tenunan. Kehidupan manusia pada zaman batu baru sudah mengenal hidup bercocok tanam. Jenis manusia yang menghasilkan kebudayaan pada zaman batu baru yaitu Homo Sapiens yang mayoritas berasal dari ras Mongoloide sedangkan minoritasnya berasal dari ras Austromelanosoide.
Kapak Lonjong |
Zaman batu kemudian berkembang menjadi zaman logam setelah manusia mengenal jenis-jenis logam. Walaupun disebut dengan zaman logam bukan berarti alat-alat terbuat dari batu tidak digunakan tetapi sebagai pelengkap alat-alat kebutuhan hidup. Untuk lebih lengkap tentang zaman logam Disini.